Home / Berita / Dua Pohon Tumbang Akibat Hujan Deras, BPBD dan DLH Lakukan Penanganan Cepat

Dua Pohon Tumbang Akibat Hujan Deras, BPBD dan DLH Lakukan Penanganan Cepat

PURBALINGGA – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Purbalingga pada Selasa (11/11/2025) sekitar pukul 12.00 WIB menyebabkan dua kejadian pohon tumbang di kawasan Kandang Gampang Kecamatan Purbalingga dan Jalan Mayjend Sungkono Kecamatan Kalimanah.

Kejadian pertama terjadi di Jalan Putar Pasar Hewan, tepat di depan Hutan Kota Kandang Gampang, RT 03 RW 05. Sebuah pohon jenis Sepatu Dea tumbang melintang ke badan jalan, menimpa kabel jaringan listrik dan kabel internet, sehingga kendaraan roda empat tidak dapat melintas. Lokasi berada pada koordinat 7.39725, 109.34884.

Sementara itu, kejadian kedua terjadi di Jalan Raya Mayjend Sungkono No. 28 Selabaya, Kalimanah, pada koordinat 7.4015, 109.3486. Pohon Albasia tumbang dan mengenai kabel PLN serta melintang ke trotoar sehingga mengganggu pengguna jalan.

Tim BPBD Purbalingga bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Lurah Kandang Gampang, serta warga sekitar melakukan penanganan cepat di kedua lokasi. Petugas melakukan pemotongan batang pohon, pembersihan material, serta memastikan jalur kembali aman dilalui.

Beruntung, dalam kejadian ini tidak terdapat korban jiwa maupun luka-luka. Tidak ada pula laporan kerugian material signifikan.

Hingga sore hari, seluruh material pohon berhasil disingkirkan dan kondisi lalu lintas kembali normal. BPBD mengimbau masyarakat untuk tetap waspada mengingat intensitas hujan yang masih tinggi berpotensi memicu kejadian serupa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

November 2025
M S S R K J S
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Kategori