Beranda / Berita / BPBD Ikuti Konservasi Mata Air Berbasis Budaya dan Pembongkaran Tenda Kegiatan Persami

BPBD Ikuti Konservasi Mata Air Berbasis Budaya dan Pembongkaran Tenda Kegiatan Persami

PURBALINGGA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purbalingga mengikuti kegiatan Konservasi Mata Air Berbasis Budaya yang dilaksanakan di Puncak Bukit Cahyana, Desa Grantung, Kecamatan Karangmoncol, pada Minggu (14/12/2025) mulai pukul 08.00 WIB.

Kegiatan tersebut merupakan upaya pelestarian lingkungan melalui penanaman pohon di kawasan sumber mata air dengan melibatkan berbagai unsur lintas sektor. BPBD Kabupaten Purbalingga turut berpartisipasi bersama Polri, TNI, Forkopimda, Forkopimcam, PPA GASDA, serta warga masyarakat setempat.

Usai mengikuti kegiatan konservasi mata air, BPBD Kabupaten Purbalingga melanjutkan kegiatan pembongkaran tenda kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (PERSAMI) Ekstrakurikuler Pramuka MI Istiqomah Sambas Purbalingga. Pembongkaran dilakukan terhadap dua unit tenda, yakni satu tenda pengungsi dan satu tenda pleton, yang sebelumnya digunakan untuk mendukung kegiatan perkemahan.

Kegiatan pembongkaran tenda dilaksanakan di lingkungan MI Istiqomah Sambas Purbalingga dan dilakukan bersama panitia Persami. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Melalui keterlibatan dalam kegiatan konservasi lingkungan dan dukungan terhadap kegiatan kepramukaan, BPBD Kabupaten Purbalingga terus berkomitmen untuk berperan aktif dalam upaya pelestarian lingkungan serta penguatan kesiapsiagaan dan edukasi kebencanaan di masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Januari 2026
M S S R K J S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Kategori